Jakarta, 28 November 2018
Kementerian Kesehatan kembali kehilangan tenaga kesehatan yang telah mengabdi di daerah.
Ia adalah Tri Gemiarty, AMd Kep, peserta Nusantara Sehat(NS) Individu periode 4 tahun penugasan 2017 yang bertugas di Puskesmas Ponelo Kabupaten Gorontalo Utara, Prov. Gorontalo. Sebelumnya Tri pernah tergabung dalam tim Nusantara Sehat batch 2 penugasan di Aceh pada 2015-2017.
Tri meninggal dunia Senin 26 November 2018 sekitar pukul 17.35 setelah sakit dan dirawat di RS Aloei Sabu Gorontalo.
Kini Tri telah beristirahat dengan tenang di kampung halamannya di Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende, Provinsi NTT.
Atas kepergian Tri, Menteri Kesehatan mengungkapkan rasa duka mendalam kepada keluarga. Menkes memberikan piagam penghargaan atas jasa-jasa Tri kepada bangsa dan negara.
Nusantara Sehat bangga memiliki Tri Gemiarty yang telah sungguh-sungguh memberi pelayanan kesehatan dengan keikhlasannya.
Semoga Allah mengganti segala amal baiknya dengan tempat terbaik di sisi-Nya.
Tri pulang meninggalkan semangat untuk teman-teman NS di seluruh Indonesia.
Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor hotline Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat email kontak@kemkes.go.id.(gi)
Kepala Biro Komunikasi dan
Pelayanan Masyarakat
drg. Widyawati, MKM