Cikarang, 30 September 2020
Sebagai upaya dalam pemutusan mata rantai penularan COVID-19 di lingkungan kerja, penting untuk melakukan upaya 3M (Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun, dan Menjaga jarak) serta meningkatkan daya tahan tubuh.
Jababeka sebagai Kawasan Industri memiliki risiko yang cukup tinggi untuk penyebaran COVID-19. Dalam sambutannya Direktur PT Jababeka Tbk, Tjahjadi Raharja menyampaikan bahwa Jababeka ketat menerapkan protokol Kesehatan bagi seluruh pegawainya.
“Dalam hal penetapan protap COVID-19, Jababeka selalu konsisten menjalankan ini dengan sangat penting, karena untuk diketahui disini kita ada lebih dari 700ribu pekerja formal”
Protokol Kesehatan yang selalu di pantau antara lain menjaga jarak, memakai handsanitizer, menyemprotkan desinfektan, memakai masker dan memberikan peringatan kepada karyawan yang bekerja di dalam pabrik di Kawasan Jababeka. Selain itu, pihak Jababeka juga bekerjasama dengan perusahaa yang ada di Kawasan industri untuk memperhatikan Kesehatan pegawai dengan mengatur jam kerja dan mengatur sirkulasi udara di tempat kerja.
Seperti yang diketahui, dalam kondisi pandemi sangat penting untuk menjaga Kesehatan tubuh terutama para pekerja, bahkan beberapa diantaranya saat ini melakukan WFH sehingga perlu untuk memantau Kesehatan. Daya tahan tubuh yang kuat akan mengurangi dampak negatif dari keterpaparan terhadap Covid-19.
Kementerian Kesehatan bersama dengan jajaran pejabat tinggi di Lingkungan Kemenkes, Kemenpora dan Kemenaker pada kesempatan ini meresmikan aplikasi SIPGAR merupakan aplikasi berbasis android yang dapat digunakan sebagai alat untuk mengukur kebugaran secara mandiri di kawasan Golf & Country Club Jababeka (30/9) . Hal ini sesuai bagi para pekerja guna memantau Kesehatan fisik para pekerja dimana saja dan kapan saja.
Sekjen Kemenkes Oscar Primadi mengapresiasi Langkah-langkah yang telah dilakukan oleh Jababeka guna membantu menekan angka penyebaran COVID-19. Oscar Primadi menghimbau Kawasan Industri Jababeka untuk selalu konsisten menjaga pengawasan yang sudah dilakukan agar protokol kesehatan tetap dijalankan di mana pun.
“Saya gembira, tadi masuk ke sini, dicek dengan thermal scan, tersedia hand sanitizer, semua pakai masker. Inilah yang harus dilakukan,” ungkapnya
Pada kesempatan tersebut, Oscar Primadi juga meyampaikan apresiasi kepada Jababeka & Co yang telah mendukung program-program Kesehatan diantaranya adalah Launching aplikasi Pengukuran Kebugaran Jasmani Mandiri melalui aplikasi SIPGAR
“Bagi tempat kerja, pekerja yang sehat dan bugar merupakan modalitas untuk meningkatkan produktivitas, rendahnya absensi serta masalah psikologis SDM yang pada gilirannya dapat meningkatkan kinerja dan keuntungan perusahaan” tambah Oscar
Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor hotline Halo Kemenkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat email kontak@kemkes.go.id (AND)
Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat
drg. Widyawati, MKM