Seluruh karyawan Kementerian Kesehatan pagi ini memberi penghormatan terakhir Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih (3/5). Ruang Leimena Kantor Kementerian Kesehatan dipenuhi pejabat dan staf untuk mendoakan almarhumah.
Jenazah tiba di Kementerian Kesehatan pukul 07.00 WIB diantar keluarga besar dan disambut oleh para pejabat Kementerian Kesehatan.
Jenazah selanjutnya dibawa ke Ruang Leimena. Sejumlah tamu, pejabat, dan karyawan mensholatkan. Sholat grup pertama dipimpin Arief Rachman dan grup kedua dipimpin Kepala Badan Litbang Trihono.
Usai disholatkan, ratusan pegawai Kementerian Kesehatan yang memenuhi ruangan dan mengantre di dekat peti jenazah mulai memberikan penghormatan terakhir secara teratur.
Beberapa pelayat yang tampak hadir diantaranya Mendagri Gamawan Fauzi, Gubernur DKI Fauzi Bowo, Wamendag Bayu Krisnamurthi, Menpan Azwar Abubakar dan Wamenag Nasaruddin Umar. Selain itu hadir pula sejumlah tokoh diantaranya BJ Habibie, Jusuf Kalla, Farid A. Moeloek bersama istri Nila Moeloek, Alex Noerdin, Dewi Motik, Mien Uno, perwakilan WHO, dan beberapa Duta Besar.
Pukul 09.00, Suami ibu Endang menyerahkan jenazah kepada negara yang diterima Menkokesra Agung Laksono. Dengan upacara semi militer, jenazah diantar ke peristirahatan terakhir di pemakaman San Dieogo Hills, Karawang.
Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih mengembuskan napas terakhir pada Rabu pukul 11.41 di RSUP Cipto Mangunkusumo setelah sekitar 1,5 tahun berjuang melawan kanker paru.
Berita ini disiarkan oleh Pusat Komunikasi Publik, Sekretariat Jenderal Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi melalui nomor telepon: 021-52907416-9, faks: 021-52960661, PTRC: (kode wilayah)-500567 atau alamat e-mail: info@depkes.go.id dan kontak@depkes.go.id.