Hari ini (25/9), Menteri Kesehatan RI, dr. Nafsiah Mboi, Sp.A, MPH melakukan audiensi dengan perwakilan dari para pemenang Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional tahun 2012, di Kantor Kementerian Kesehatan, Jakarta. Para pemenang telah berada di Jakarta sejak 24 September 2012, untuk mengikuti serangkaian kegiatan yang telah dipersiapkan termasuk mengikuti Rapat Kerja Nasional UKS ke XI pada 26 September 2012 mendatang.
Lomba Sekolah Sehat tingkat Nasional tahun 2012 diikuti oleh 94 sekolah, yang terdiri dari: 23 Taman Kanak-kanak (TK)/Raudathul Athfal (RA): 24 Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI): 24 Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs): 23 Sekolah Menengah Atas (SMA)/ Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)/Madrasah Aliyah (MA), yang berasal dari 24 Provinsi.
Pemenang Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional tahun 2012, merupakan 6 sekolah yang terpilih dari masing-masing jenjang pendidikan. Sebanyak 24 sekolah yang meraih predikat Sekolah Sehat tingkat Nasional, berasal dari Provinsi: DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Nusa Tenggara Barat.
Pada kesempatan tersebut, Menkes RI secara simbolis memberikan piagam penghargaan kepada Sekolah dan Pembina Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) yang mendapat predikat sebagai Pemenang Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional 2012.
Di tingkat TK/RA, TK Atisa Dipamkara, Kec. Curug, Kab. Tanggerang, Banten menjadi juara pertama. Juara II diraih oleh TK Aisyiyah Bebekan, Kec. Taman, Kab.Sidoarjo, Jawa Timur. Juara III yaitu TK Islam Sa’adatuddarain Wakan, Kec. Praya, Kab. Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat. Untuk juara harapan I diraih oleh TK Santa Ursula, Kec. Sawah Besar, Jakarta Pusat. TK Negeri Pembinaan Pariaman, Kec. Enam Lingkung, Kab. Padang Pariaman, padang Pariaman mendapatkan juara harapan II. Serta TK Aisyiyah Bustanul Atfhal, Kec. Karanganyar, Kab. Indramayu, Jawa Barat menempati posisi Harapan III.
Sementara itu di tingkat SD/MI, SDN Suryakencana, Kec. Cikole, Kota Sukabumi, Prov. Jawa Barat meraih juara pertama, SDK Sang Timur, Kec. Cakung, Jakarta Timur, Prov. DKI Jakarta mendapatkan juara ke dua. Juara III diraih oleh Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Demangan, Kec. Taman Demangan, Kota Madiun, Prov. Jawa timur, dan yang mendapatkan peringkat harapan I adalah SDN 33 Palembang, Kec. 1B II, Kota Palembang, Prov. Sumatera Selatan, SDN Murungsari 2, Kec. Amuntai Tengah, Kab. Hulu Sungai Utara, Prov. Kalimantan Selatan meraih harapan II dan SDN 25 Panaikang, Kec. Bantaeng, Kab. Bantaeng, Prov. Sulawesi Selatan berada di posisi harapan III.
Ditingkat SMP/MTs, juara I diduduki oleh SMPN 12 Tebo, Kec. Rimbo Ilir, Kab. Tebo, Prov. Jambi. Juara II SMPN 1 Susukan, Kec. Susukan, Kab. Banjarnegara, Prov. Jawa Tengah. Juara III ditempati oleh SMPN 1 Kempo, Kec. Kempo, Kab. Dompu, Prov. Nusa Tenggara Barat. Untuk peringkat harapan I diraih oleh SMPN 1 Selat, Kec. Selat, Kab. Kapuas, Prov. Kalimantan Tengah. Juara Harapan II SMPN 216, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Prov. DKI Jakarta, dan SMPN 4 Kediri, Kota Kediri, Prov. Jawa Timur mendapatkan harapan III.
Untuk tingkat SMA/MA/SMK, Juara pertama diraih oleh MAN Baubau, Kota Baubau, Prov. Sulawesi Tenggara. Juara II SMKN Muara Teweh, Kab. Barito Utara, Prov. Kalimantan Tengah. Juara III diduduki oleh SMAN 78 Jakarta, Kec. Kemanggisan, Kota Jakarta Barat, Prov. DKI Jakarta. Sementara itu juara harapan I berhasil dicapai oleh MAN Jombang, Kab. Jombang, Prov. Jawa Timur. Harapan II SMAN 15 Bandung, Kota Bandung, Prov Jawa Barat dan juara harapan III oleh SMAN 6 Palembang, Kec. Sekip Ujung, Kota Palembang, Prov. Sumatera Selatan.
Selain memberikan penghargaan kepada pemenang sekolah sehat dan tim pembina UKS, Kemenkes juga memberikan penghargaan serta hadiah kepada Puskesmas pembina UKS di tingkat Nasional.
Di tingkat TK/RA, juara pertama berhasil diraih oleh Puskesmas Curug, Kec. Curug, Kab. Tangerang, Prov. Banten. Juara II ditempati oleh Puskesmas Taman, Kec. Taman, Kab. Sidoarjo, Prov. Jawa Timur. Juara III Puskesmas Praya, Kec. Praya, Kab. Lombok Tengah, Prov. Nusa Tenggara Barat. Untuk juara Harapan I ditempati oleh Puskesmas Sawah Besar, Kec. Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Prov. DKI Jakarta, juara harapan II Puskesmas Pakandangan, Kec. Enam Lingkung, Kab. Padang Pariaman, Prov. Sumatera Barat, dan yang menempati harapan III adalah Puskesmas Margadadi, Kec. Karanganyar, Kab. Indramayu, Prov. Jawa Barat.
Untuk di tingkat SD/MI, juara I diduduki oleh Puskesmas Selabatu, Kec. Cikole, Kota Sukabumi, Prov. Jawa Barat. Juara II Puskesmas Cakung, Kec. Cakung, Kota Jakarta Timur, Prov. DKI Jakarta. Juara III Puskesmas Demangan, Kec. Taman Demangan, Kota Madiun, Prov. Jawa Timur. Lalu untuk juara harapan I berhasil diraih oleh Puskesmas Makrayu, Kec. 1B II, Kota Palembang, Prov. Sumatera Selatan, juara harapan II Puskesmas SEI Karias, Kec. Amuntai Tengah, Kab. Hulu Sungai Utara, Prov. Kalimantan Selatan, dan posisi harapan III Puskesmas Bissappu, Kec. Bantaeng, Kab. Bantaeng, Prov. Sulawesi Selatan.
Sementara itu di tingkat SMP/MI juara I Puskesmas Rimbo Ilir, Kec. Rimbo Ilir, Kab. Tebo, Prov. Jambi. Juara II ditempati oleh Puskesmas 2 Susukan, Kec. Susukan, Kab. Banjarnegara, Prov. Jawa Tengah. Untuk posisi juara III berhasil diraih oleh Puskesmas Kempo, Kec. Kempo, Kab. Dompu, Prov. Nusa Tenggara Barat. Untuk juara harapan I di tempati oleh Puskesmas Selat, Kec. Selat, Kab. Kapuas, Prov. Kalimantan Tengah. Harapan II Puskesmas Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Prov. DKI Jakarta, dan Harapan III Puskesmas Sukoreme, Kec. Mojoroto, Kota Kediri, Prov. Jawa Timur.
Untuk tingkat SMA/MA/SMK, juara pertama diraih Puskesmas Wajo, Kec. Murhum, Kota Baubau, Prov. Sulawesi Tenggara. Peringkat II diduduki Puskesmas Muara Teweh, Kec. Teweh Tengah, Kab. Barito Utara, Prov. Kalimantan Tengah. Juara III Puskesmas Palmerah, Kec. Palmerah, Kota Jakarta Barat, Prov. DKI Jakarta. Untuk juara harapan I di tempati oleh Puskesmas Jabon, Kec. Jombang, Kab. Jombang, Prov. Jawa Timur. Juara Harapan II Puskesmas Srijadi, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Prov. Jawa Barat, dan juara harapan III dicapai oleh Puskesmas Basuki Rahmat, Kec. Sekip Ujung, kota Palembang, Prov. Sumatera Selatan.
Pelaksanaan Lomba Sekolah Sehat, telah dilaksanakan untuk tingkat SD/MI sejak 1991; tingkat SMP/MTs sejak 2000; tingkat TK/RA dan SMA/SMK/MA sejak 2004.
Hal-hal yang dinilai dalam Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional, antara lain:
- Penilaian terhadap Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) tingkat Provinsi, Kab/Kota, dan Kecamatan. Aspek yang dinilai meliputi kegiatan pembinaan UKS, diantaranya pemantauan, pelatihan, dan keterlibatan sekolah.
- Penilaian terhadap sekolah, dengan aspek yang dinilai antara lain kebersihan sarana/prasarana kelas, ruang guru, kantin, toilet, air bersih, tempat cuci tangan, tempat ibadah, kondisi tempat sampah, dan UKS.
- Penilaian terhadap perilaku kesehatan peserta didik, diantaranya pengetahuan tentang UKS, Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
- Penilaian terhadap pelaksanaan pelayanan kesehatan, seperti pelaksanaan penjaringan kesehatan dan penyuluhan oleh petugas Puskesmas, dan lain-lain.
Tim penilai Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional berasal dari lintas sektor, yakni Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Agama, dan Kementerian Dalam Negeri.
Berita ini disiarkan oleh Pusat Komunikasi Publik Sekretariat Jendral Kementrian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi melalui nomor telepon: (021)52907416-9, faksimili: (021)52921669, Pusat Tanggap Respon Cepat (PTRC): <kode lokal> 500-567 dan 081281562620 (sms), atau e-mail kontak@depkes.go.id