Mediakom 135 – Oktober 2021
DAMPAK pandemi COVID-19 yang kini memasuki tahun kedua terus terasa. Hingga 20 Juli lalu, Kementerian Sosial mencatat 11.045 anak menjadi yatim piatu dan 4 juta anak menjadi yatim akibat pandemi. Situasi ini secara tidak langsung memberikan gambaran ada jiwa yang terguncang saat orang harus hidup di tengah pandemi. Data dari UNICEF yang dipublikasikan pada 5 Oktober lalu menunjukkan bahwa secara global setidaknya 1 dari 7 anak mengalami dampak langsung karantina, sementara 1,6 miliar anak terkena dampak karena terhentinya proses belajar mengajar. Gangguan terhadap rutinitas, pendidikan, rekreasi serta kecemasan seputar keuangan keluarga dan kesehatan membuat banyak anak muda merasa takut, marah, sekaligus khawatir akan masa depan mereka.
Persoalan jiwa memang tidak bisadilihat secara langsung karena sifatnyayang sangat individual tapi dampak yang terjadi dapat dirasakan oleh kitayang masih terus berjuang bersama melawan COVID-19. Oleh karena itu, bertepatan dengan hari kesehatan jiwa sedunia, redaksi mengangkat tema tentang kesehatan jiwa di tengah pandemi pada Mediakom edisi Oktober ini. Selengkapnya dapat anda baca dan unduh di MEDIAKOM 135