Cikampek, 30 Juni 2017
Puncak arus balik diprediksi mulai meningkat pada Jumat (30/6) hingga minggu (2/7). Pemudik diharapkan waspada dalam hal kesehatan terutama di KM 66 yang menjadi titik temu antara Tol Cipularang dan Cipali bilamana terjadi penumpukan.
Untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan, Menteri Kesehatan Prof. Nila F Moeloek bersama Kapolri Tito Karnavian dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau kesiapan petugas di Rest Area KM 62, Dawuan, Cikampek, Jawa Barat.
“Peninjauan dilakukan untuk menjamin kesiagaan petugas kesehatan di pos pos kesehatan. Kemenkes masih tetap mensiagakan Poskes dan fasyankes sampai dengan H+7,” terang Menkes Nila.
Semua sektor dalam hal ini Kemenkes, Kapolri, dan Kemenhub, serta pemerintah daerah bisa waspada dan membantu melancarkan arus balik.
Upaya Kemenkes melalui Dinkes Kabupaten Karawang untuk menjaga kesehatan pemudik dengan menyiapkan Posko kesehatan, dua unit ambulans roda dua dan roda empat.
Menurut petugas kesehatan dari Dinkes Karawang, Ace Rusadi, Pos kesehatan di rest area tersebut telah disiagakan sedari H-7 lebaran. Kesiagaan itu sebagai bentuk antisipasi agar peristiwa tahun lalu di Brexit tidak terulang kembali.
“Awalnya dari Brexit tahun kemarin. Kita tidak ingin itu terjadi lagi,” kata Ace.
Tahun ini, tambah Ace, tidak ada informasi kecelakaan karena masalah kesehatan. Kebanyakan pengendara yang kelelahan, langsung berhenti di rest area. Dan untuk yang berhenti di Rest Area KM 62 karena masalah kesehatan langsung ditangani oleh petugas.
“Kebanyakan masalah pengemudi dikarenakan faktor kelelahan, ada juga pencernaan,” ujar Ace.
Ia menyarankan agar pengendara dapat memanfaatkan nomor 119 untuk menanggulangi masalah kesehatan selama di perjalanan. Terutama bila mengalami masalah kesehatan di tengah kemacetan dan jauh dari rest area.
Pemantauan kesiapsiagaa pos kesehatan arus balik lebaran 2017 selain ditinjau Menkes di pelabuhan Merak dan beberapa titik di Jawa Barat, juga pemantauan dilakukan oleh Dirjen Pelayanan Kesehatan Kemenkes Bambang Wibowo di wilayah Jawa Tengah.
Pada kesempatan sebelumnya, Menkes mengimbau kepada pengendara agar menyiapkan fisik yang sehat dan prima sebelum melakukan perjalanan, tidak meminum obat yang menyebabkan kantuk, istirahat setiap 4 jam perjalanan, konsumsi makanan dan minuman yang sehat, dan bila sakit manfaatkan pos kesehatan.
Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Posko Mudik melalui e-mail poskomudikkemenkes@gmail.com, dan Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, dan alamat email kontak@kemkes.go.id.
Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat
Oscar Primadi