Madinah, 18 Agustus 2017
Untuk mendapat pertolongan Allah SWT dan Kelancaran tugas pelaksanaan pelayanan kesehatan haji di Arab Saudi, khususnya ibadah Armina, KKHI dan petugas jemaah haji Daker Madinah, melaksanakan baca yasin dan doa bersama, 17 Agustus 2017, pukul 18.00-19.30, setelah shalat magrib s/d shalat isya’ di KKHI Madinah.
Dalam sambutannya, Kasie Kesehatan PPIH Daker Madinah, dr. Edi Supriyatna, MKK, menjelaskan, bahwa tugas pelayanan kesehatan jemaah haji ini sangat berat dan perlu kekuatan dan kesabaran kita semua untuk memberi pelayanan yang terbaik kepada jemaah haji. Untuk itu, malam jum’at yang penuh berkah ini, kita melaksanakan baca surah yasin dan doa bersama.
“Dengan baca surah yasin dan doa bersama ini, kita berharap pelaksanaan pelayanan kesehatan kepada jemaah haji tahun ini dapat berjalan lancar”, kata dr. Edi.
Baca surah yasin dan doa bersama ini diikuti oleh petugas kesehatan yang menetap di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) dan Sektor, yang terdiri dari tenaga kesehatan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) dan tenaga Tenaga Pembantu Kesehatan (TPK).
Setelah baca surah yasin, doa bersama dan shalat isya’ diakhiri dengan makan malam bersama menikmati nasi mandi, khas makanan Arab Saudi.
Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, dan alamat email kontak@kemkes.go.id.
Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat
drg. Oscar Primadi, MPH