Jakarta, 18 November 2018
Menteri Kesehatan RI Nila Moeloek mengatakan masalah hipertensi di Indonesia hampir 40 persen. Apabila jumlahnya terus bertambah akan menyebabkan kerugian negara.
“Tolong kita semua sehat dan saya titip dari setiap diri kita tolong beritahu warga, tetangga, teman, kita harus hidup sehat. Kita harus perkuat negara kita dengan produktif dan hidup sehat,” kata Menkes Nila pada Puncak Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-54 di Jakarta, Minggu (18/11).
Pola hidup sehat seperti berolahraga, makan buah dan sayur, serta cek kesehatan harus dimulai dari diri sendiri dan disosialisasikan kapanpun dan dimanapun, sebagaimana tema HKN “Ayo Hidup Sehat Mulai dari Kita.”
“Ini pesan (tema HKN) yang sangat baik, mulai dari kita. Artinya kita meminta betul kesadaran dari masyarakat. Kita tidak akan menjadi sehat jika tidak mulai dari diri kita sendiri,” ucap Menkes.
Menkes menambahkan, salah satu penyebab rendahnya kualitas kesehatan seseorang karena kurang makan sayur dan buah. Padahal Indonesia memiliki berbagai macam buah dan sayur yang bisa didapatkan dengan mudah.
Selain itu, soal protein juga sebenarnya tidak hanya tergantung pada daging, tapi ada ikan yang juga mudah didapatkan di Indonesia.
Untuk itu, Kementerian Kesehatan terus berupaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, di antaranya melalui Germas yang menekankan pada perbanyak makan buah dan sayur, aktivitas fisik, dan cek kesehatan secara rutin.
“Cek kesehatan rutin bisa dilakukan dengan cara sederhana dan bisa dilakukan sendiri, seperti cek hipertensi,” kata Menkes
Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat email kontak@kemkes.go.id. (D2)
Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat
drg. Widyawati, MKM