Jakarta, 18 Agustus 2017
Mengolah produk ikan tidak hanya digoreng dan direbus saja. Meningkatkan alternatif pengolahan produk ikan-ikanan diharapkan dapat meningkatkan minat konsumsi masyarakat.
“Mengolah ikan itu kan tidak hanya digoreng atau dibakar saja. Kreasi inilah yang diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat untuk mengonsumsi ikan”, tutur Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat Kemenkes RI, dr. Anung Sugihantono, M.Kes, sesaat sebelum membuka kegiatan Lomba Kreasi Makanan serba Ikan Kementerian Kesehatan di Lobi Gedung Sujudi Kemenkes RI, Rasuna Said, Jakarta, Jumat pagi (18/8).
Lomba diikuti oleh masing-masing perwakilan satuan kerja yang ada di Kementerian Kesehatan. Setiap tim diwajibkan menyajikan dua menu berbahan dasar ikan, udang, cumi, atau kerang.
Pada gelaran ini, predikat juara diraih oleh Tim Badan PPSDM Kesehatan melalui menu Sate Lilit İkan (Salikan) dan Fishagna. Capaian nilai tertinggi kedua, diraih oleh Sekretaris Jenderal melalui menu Ikan Woku dan Sop Ikan Kakap. Disusul oleh Tim Badan Litbangkes di urutan ketiga, melalui menu Tuna Asam Pedas dan Cumi Paprika.
Menu yang disajikan oleh para peserta lainnya juga tidak kalah beragam, diantaranya: Gadon Rempah Ikan dan Tenggiri Asam Padeh Merona karya Ditjen Kesmas, Potco dan Sate Languan karya Ditjen Faralkes Kemenkes; Sup dan Perkedel Ikan karya DItjen Yankes; serta Lumpia dan Gulai Ikan karya Itjen Kemenkes.
Menteri Kesehatan, Nila Farid Moeloek, berkesempatan mencicipi seluruh karya masakan peserta didampingi oleh Dirjen Kesmas dan Direktur Gizi Masyarakat Kemenkes RI, dan memberikan penghargaan kepada tim yang terpilih menjadi juara.
“Hasil karya seluruh peserta cukup baik, enak dan segar. Mungkin yang lebih diperhatikan adalah penyajian agar tidak terlu dalam porsi besar”, imbuh dr. Anung.
Ke depan, dr. Anung mengharapkan agar kegiatan serupa dapat terus diselenggarakan dengan tema yang lebih spesifik, misalnya variasi menu ikan bagi ibu hamil atau alternatif menu ikan untuk anak sekolah.
Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, dan alamat email kontak@kemkes.go.id.
Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat
drg. Oscar Primadi, MPH
NIP.196110201988031013