Madinah, 18 Agustus 2017
Jemaah haji Khusus, Abdul Hafid, dari Balik Papan, pulang shalat jumat, 18 Agustus 2017, pukul 13.30 ditabrak taksi dari arah belakang, ketika hendak menyeberang jalan, menuju penginapannya hotel Badal Al Marsa, Madinah.
Kemudian, sopir taksi yang menabrak mengantar korban tersebut ke penginapan. Selanjutnya, bersama dokter kloter dan sopir taksi mengantar korban yang ditabrak ke Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah untuk mendapatkan perawatan medis.
Setelah mendapat perawatan luka-luka pada kedua kaki, karena tergilas ban, kemudian korban bersama dokter kloter diantar taksi penabrak ke Rumah Sakit Arab Saudi (RSAS) untuk mendapat pemeriksaan lebih lanjut.
Ketika sopir taksi ditanya, tidak mengakui perbuatanya. Dia hanya mengantar saja orang yang tertabrak kendaraan di jalan. Tapi menurut pengakuan korban yang tertabrak, sopir taksi itu yang menabraknya.
Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, dan alamat email kontak@kemkes.go.id.
Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat
drg. Oscar Primadi, MPH