Sehat Negeriku
No Result
View All Result
Senin, 16/06/2025
  • Beranda
  • Rilis Sehat
  • Foto Sehat
  • Video Sehat
  • Infografis
  • Komik Sehat
  • Mediakom
  • Majalah
Langganan Newsletter
  • Beranda
  • Rilis Sehat
  • Foto Sehat
  • Video Sehat
  • Infografis
  • Komik Sehat
  • Mediakom
  • Majalah
No Result
View All Result
Sehat Negeriku
No Result
View All Result

Setiap Negara Perlu Saling Mengingatkan dan Menguatkan Guna Wujudkan Global Health Security

Rokom by Rokom
06 November 2018
Reading Time: 2 mins read
A A
0
blank
Bagikan di FacebookBagikan di WhatsappBagikan di Line

Nusa Dua Bali, 5 November 2018

Tidak ada satupun negara yang bebas dari ancaman kesehatan. Untuk itu, setiap negara perlu saling mengingatkan dan menguatkan satu dengan yang lain, agar masalah kesehatan bisa diminimalisasi risikonya.

Demikian pernyataan Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan, Anung Sugihantono, saat memberikan penjelasan kepada sejumlah media di hari pertama pelaksanaan kegiatan pertemuan tingkat menteri The 5th Global Health Security Agenda (GHSA) di Nusa Dua Bali, Senin petang (5/11). Turut hadir pada kesempatan tersebut Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan, Oscar Primadi, dan Kepala Biro Kerja Sama Luar Negeri Kemenkes RI, Acep Somantri.

Seperti diketahui, negara-negara anggota WHO telah bersepakat dan berkomitmen untuk mengimplementasikan International Health Regulation (IHR) tahun 2005 yang berfokus pada kemampuan negara-negara di tingkat global dalam kewaspadaan dan deteksi dini serta respon yang adekuat terhadap setiap ancaman kesehatan yang berpotensi menyebar antar negara.

Adapun ancaman kesehatan yang dimaksud, diantaranya penyakit yang sudah ada (emerging disease), penyakit baru (new emerging disease) dan penyakit yang muncul kembali (re-emerging disease) serta penyakit tidak menular yang diakibatkan dari penggunaan bahan kimia, radio-nuklir, dan sebagainya, yang dapat menyebabkan kedaruratan kesehatan masyarakat yang meresahkan dunia (KKMMD) atau public health emergency of international concern (PHEIC).

Dengan kata lain, IHR 2005 mengamanatkan agar negara-negara harus mampu mendeteksi risiko kedaruratan kesehatan masyarakat, mampu menilai dan merespons serta menginformasikan kejadian di wilayah maupun di pintu masuk negara kepada masyarakat baik di tingkat nasional maupun internasional. Indonesia, dalam world health assembly (WHA) ke-58 pada tahun 2014, telah mengumumkan komitmen pelaksanaan IHR 2005 secara menyeluruh.

“Negara-negara yang tergabung di GHSA saling menguatkan kapasitas satu sama lain. Indonesia diperkuat negara lain, sebaliknya kita pun membantu memperkuat negara lain,” tutur Anung.

Anung menekankan bahwa negara-negara anggota GHSA berfokus pada pencegahan dengan tidak mengabaikan penanganan masalah kesehatan masyarakat. Untuk itu, setiap negara perlu mengenali berbagai risiko atau potensi masalah kesehatan masyarakat di wilayahnya.

“Indonesia merupakan salah satu daerah yang menjadi jalur migrasi unggas liar misalnya. Selain itu, di dalam riset Rikhus Vektora (2016-2017), Badan Litbangkes Kemenkes menemukan spesies kelelawar yang terkonfirmasi mengandung virus penyakit Japanese Enchepalitis, dan beberapa virus lainnya. Hal ini perlu kita antisipasi, karena kita mengetahui ada sebagian masyarakat kita yang mengonsumsi unggas liar juga kelelawar dengan berbagai alasan,” ungkap Anung.

Untuk itu, Anung menggarisbawahi pentingnya konsep One Health untuk dipahami oleh lintas kementerian dan lembaga di setiap negara, karena kesehatan bukan hanya tentang manusia, tetapi juga hewan. Kita memahami bahwa penyakit yang diderita hewan dapat berdampak kepada manusia, baik secara langsung maupun tidak langsung.

Selain itu, Anung menambahkan bahwa penyakit infeksi baru yang mengancam kesehatan global sebagian besar bersumber dari hewan atau bersifat zoonosis.

Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo Kemkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat email [email protected]. (myg)

Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat
drg. Widyawati, MKM

ShareSendShare
Rokom

Rokom

Redaksi Sehat Negeriku

Informasi Terkait

blank

Pulang Ibadah Haji? Waspadai Demam, Batuk, dan Risiko COVID-19!

15 Juni 2025
blank

Menkes Dorong Pemerataan Layanan dan Edukasi Kesehatan Gigi

15 Juni 2025
blank

Kepulangan Jemaah Haji Dimulai, Tim Medis Standby Siang Malam

14 Juni 2025
blank

Ditemukan Banyak Kasus Hipertensi, Diabetes dan Masalah Gigi Saat Cek Kesehatan Gratis

13 Juni 2025
blank

Perawat Melek Digital, UI Hadirkan Inovasi Teknologi Kesehatan

12 Juni 2025
blank

Fellowship TBC: Solusi Atasi Kekurangan Dokter Spesialis Paru di Indonesia

12 Juni 2025
Next Post
blank

Prioritaskan Kesehatan dalam Agenda Pembangunan Nasional

blank

Jemaah Haji Sakit Pulang Ke Indonesia bersama Petugas Kesehatan

Tweet oleh @KemenkesRI
Berita Utama

Pulang Ibadah Haji? Waspadai Demam, Batuk, dan Risiko COVID-19!

15 Juni 2025
Berita Utama

Menkes Dorong Pemerataan Layanan dan Edukasi Kesehatan Gigi

15 Juni 2025
Berita Utama

Kepulangan Jemaah Haji Dimulai, Tim Medis Standby Siang Malam

14 Juni 2025
Umum

RS Kemenkes Riau Resmi Dibangun, Hadirkan Layanan Premium dan Teknologi Canggih

13 Juni 2025

Rekomendasi Artikel

blank

COVID-19 Kembali Merebak di Luar Negeri, Masyarakat Diminta Waspada

20 Mei 2025
blank

Kini Check In PeduliLindungi Bisa Lewat Website

30 September 2022
blank

Cek Kesehatan Gratis Kado Ulang Tahun Dimulai, Ini 3 Cara Daftar

10 Februari 2025

Berita Populer

  • blank

    Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Besok PeduliLindungi Resmi Bertransformasi Menjadi SATUSEHAT Mobile

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Beri Perlindungan Tambahan, Lansia Diberikan Vaksin Booster Kedua

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sertifikat Vaksin & Data Bermasalah? Ini Solusinya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Penerbitan STR Seumur Hidup Lebih Mudah Lewat Portal SATUSEHAT SDMK

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Sehat Negeriku

Sehat Negeriku adalah kanal berbagi informasi tentang kegiatan Kementerian Kesehatan, baik berupa rilis yang dikeluarkan Kemenkes, dokumentasi foto dan video, maupun tulisan ringan seputar info-info kesehatan.

Jejaring Website Terkait

  • Kementerian Kesehatan RI
  • Biro Komyanmas

Informasi Lainnya

  • Tentang Sehat Negeriku
  • Peta Situs
blank
Infografis

Jadwal Skrining Anda dan Keluarga

Jadwal Skrining Sesuai Siklus Hidup

22 September 2023
blank
Infografis

Hari Tanpa Tembakau Sedunia

31 Mei 2019
blank
Infografis

Lebaran Sehat

19 Februari 2019
blank
Infografis

Mudik Sehat dan Aman

19 Februari 2019
blank
Infografis

Lansia Indonesia

19 Februari 2019

© 2021 Sehat Negeriku - Biro Komunikasi & Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan RI.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Rilis Sehat
  • Foto Sehat
  • Video Sehat
  • Infografis
  • Komik Sehat
  • Mediakom
  • Majalah
Langganan Newsletter

© 2021 Sehat Negeriku - Biro Komunikasi & Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan RI.