Senin pagi (18/8), Menteri Kesehatan RI, dr. Nafsiah Mboi, Sp.A, MPH, memberikan dengan para Kepala Puskesmas Pembina, Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah (UKS), dan perwakilan sekolah Pemenang Lomba Sekolah Sehat (LSS)Tingkat Nasional tahun 2014 di Kantor Kementerian Kesehatan RI, Jakarta.
Peserta Lomba Sekolah Sehat tingkat Nasional tahun 2014 berjumlah 83 sekolah yang berasal dari 22 Provinsi yang terdiri dari 17 Taman Kanak-kanak (TK)/Raudathul Athfal (RA); 22 Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI); 22 Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs); dan 22 Sekolah Menengah Atas (SMA)/ Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)/Madrasah Aliyah (MA).
Sekolah Pemenang LSS Tingkat Nasional 2014
Pemenang kategori kinerja terbaik di tingkat TK/RA adalah TK Budi Mulia Pandean Sari, Kec. Depok, Kab. Sleman, DI Yogyakarta. Selanjutnya pemenang II dan III diraih oleh TK Angripina Kec. Rungkut, Kota Surabaya, Jawa Timur, dan TK Tirta Marta, Kec. Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta.
Pemenang kategori pencapaian terbaik di tingkat TK/RA adalah TK Negeri Pembina Jaro, Kec. Jaro, Kab. Tabalong, Kalimantan Selatan. Secara berturut-turut, pemenang II dan II untuk kategori ini diraih oleh TK Cor Yesu, Kec. Temanggung, Kab. Temanggung, Jawa Tengah, dan TK Bhayangkari 29, Kec. Jambi Selatan, Jambi.
Pemenang kategori kinerja terbaik di tingkat SD/MI adalah SD Ngrukeman Kec. Kasihan, Kab. Bantul, DI Yogyakarta. Sedangkan predikat juara II dan III berturut-turut diraih oleh SD BPI Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat dan MI N Tamban Baru Mekar Kec. Tamban Catur, Kab. Kapuas, Kalimantan Tengah.
Pemenang kategori pencapaian terbaik di tingkat SD/MI adalah SD Kemala Bhayangkari, Kec. Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Sementara pemenang II dan III berturut- turut diraih oleh SD Tarakanita Grogol, Kec. Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, dan SDN 01 Seponti, Kec. Seponti, Kab. Kayong Utara, Kalimantan Barat.
Pemenang kategori kinerja terbaik di tingkat SMP/MTs adalah SMPN 4 Sidoarjo, Kec. Sidoarjo, Kab. Sidoarjo, Jawa Timur. Sementara predikat pemenang II dan III berturut-turut diraih oleh SMPN 2 Sumberejo Kec. Sumberejo, Kab. Tanggamus, Lampung, dan SMPN 1 Singaraja, Kec. Buleleng, Kab. Buleleng, Bali.
Pemenang kategori pencapaian terbaik di tingkat SMP/MTs adalah SMPN 2 Bandung, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat. Sedangkan pemenang II dan III secara berturut-turut diraih oleh SMPN 20 Pekanbaru, Kec. Tampan, Kota Pekanbaru, Riau, dan SMPN 3 Kepil, Kec. Kepil, Kab. Wonososbo, Jawa Tengah.
Pemenang kategori kinerja terbaik di tingkat SMA/SMK/MA adalah SMKN 4 Bandar Lampung, Kec. Tanjungkarang Pusat, Kota Bandar Lampung. Sementara pemenang II dan III diraih oleh SMAN 2 Bantul, Kec. Jetis, Kab. Bantul, DI Yogyakarta, dan SMAN 2 Payakumbuh, Kec. Payakumbuh Timur, Kota Payakumbuh, Sumatera Barat.
Pemenang kategori pencapaian terbaik di tingkat SMA/SMK/MA adalah SMAN 2 Unggul Sekayu, Kec.Sekayu, Kab. Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. Sedangkan predikat pemenang II dan III berturut-turut diraih oleh SMAN 2 Cirebon, Kec. Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat, dan SMA YPK Bontang, Kec. Bontang Barat, Kota Bontang, Kalimantan Timur.
Kepada para pemenang, Menkes memberikan apresiasi berupa piagam penghargaan tidak hanya kepada perwakilan sekolah namun juga kepada tim pembina UKS baik di tingkat Provinsi, Kab/Kota dan Kecamatan yang telah bekerja keras mewujudkan sekolah-sekolah sehat di wilayahnya.
Puskesmas Pembina UKS Pemenang LSS Tingkat Nasional 2014
Selain kepada sekolah dan tim pembina UKS, Menkes juga memberikan piagam penghargaan, plakat serta media penunjang KIE berupa 1 unit laptop dan projector kepada Puskesmas pembina UKS yang menjadi pemenang LSS tingkat nasional tahun 2014.
Pemenang kategori kinerja terbaik Puskesmas Pembina UKS tingkat TK/RA adalah Puskesmas Depok II, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta. Pemenang II adalah Puskesmas Medokan Ayu, Kecamatan Rungkut, Kota Surabaya, Jawa Timur. Pemenang III diraih oleh Puskesmas Pondok Pinang, Kecamatan Kebayoran Lama, kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.
Pemenang kategori pencapaian terbaik Puskesmas Pembina UKS tingkat TK/RA adalah Puskesmas Jaro, Kecamatan Jaro, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Pemenang II adalah Puskesmas Temanggung, Kecamatan Temanggung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Pemenang III diraih oleh Puskesmas Paal Merah 1 Kecamatan Jambi Selatan, kota Jambi.
Pemenang kategori kinerja terbaik Puskesmas Pembina UKS tingkat SD/MI adalah Puskesmas Kasihan 1, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. Pemenang II adalah Puskesmas Talaga Bodas, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat. Pemenang III adalah Puskesmas Tamban Baru, Kecamatan Tamban Catur
Pemenang kategori pencapaian terbaik Puskesmas Pembina UKS tingkat SD/MI adalah Puskesmas Klandasan Ilir, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota balikpapan, Kalimantan Timur. Pemenang II adalah Puskesmas Grogol, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Pemenang III adalah Puskesmas Telaga Arum, Kecamatan Seponti, Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat.
Pemenang kategori kinerja terbaik Puskesmas Pembina UKS tingkat SMP/MTs adalah Puskesmas Urang Agung Kecamatan Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Pemenang II diraih oleh Puskesmas Margoyoso, Kecamatan Sumberejo, Kabupaten Tanggamus, Lampung. Pemenang III adalah Puskesmas Buleleng 1, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, Bali.
Pemenang kategori pencapaian terbaik Puskesmas Pembina UKS tingkat SMP/MTs adalah Puskesmas Tamblong, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat. Pemenang II diraih oleh Puskesmas Rawat Inap Sidomulyo, Kecamatan Tampan, Kota Pekanbaru, Riau. Pemenang III adalah Puskesmas Kepil 1, Kecamatan Kepil, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah.
Pemenang kategori kinerja terbaik Puskesmas Pembina UKS tingkat SMA/SMK/MA adalah Puskesmas Kebon Jahe, Kecamatan Tanjungkarang Pusat, Kota Bandar Lampung, Lampung. Pemenang II adalah Puskesmas Bantul 1, Kecamatan Jetis, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. Pemenang III adalah Puskesmas Air Tabit, Kecamatan Payakumbuh Timur, Kota Payakumbuh, Sumatera Barat.
Pemenang kategori pencapaian terbaik Puskesmas Pembina UKS tingkat SMA/SMK/MA adalah Puskesmas Lumpatan, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. Pemenang II adalah Puskesmas Gunung Sari, Kecamatan Magersari, Kota Cirebon, Jawa Barat. Pemenang III adalah Puskesmas Bontang Barat, Kecamatan Bontang Barat, Kota Bontang, Kalimantan Timur.
Berita ini disiarkan oleh Pusat Komunikasi Publik Sekretariat Jenderal Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo Kemkes melalui nomor hotline 500-567; SMS 081281562620, faksimili: (021) 52921669, website www.depkes.go.id dan email [email protected].